Search This Blog

Sunday, 14 October 2012

Tips Ternak Lele


Tips Ternak Lele, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam upaya memelihara lele khususnya, bagaimana untuk mempercepat pertumbuhan lele dan cara pengembangbiakan lele. Yang perlu diperhatikan supaya lele cepat tumbuh yakni dengan cara memilih benih yang sehat dan berkualitas, sumber air baik dan tersedia sepanjang tahun. Pakan yang mengandung gizi seimbang. (akan lebih baik jika dicampurkan dengan POC NASA & Viterna).
Sedangkan cara untuk mengembangbiakkan lele ada 2 cara.
Cara Pertama, Secara alami yakni memasukan beberapa pejantan dan betina di kolam. Biarkan mereka memilih pasangan dan kawin sendiri. Oleh karena itu masukkan hapa yang terbuat dari ijuk atau daun kelapa untuk tempat melekatkan telur.
Cara Kedua, Kawin suntik yang menghasilkan benih dalam jumlah banyak, tapi perlu keahlian khusus. Induk betina disuntik dengan kelenjar hipofisa ikan donor, seperti mas atau lele untuk merangsang telur cepat matang. Penyuntikan 2 kali dengan interval 4 jam. Empat jam kemudian perut betina diurut untuk mengeluarkan telur. Telur ditampung di baskom plastik atau porselen. Gonad jantan pun diambil dengan cara mengurut bagian perut. Campurkan sperma dan telur sambil diaduk-aduk dengan bulu ayam hingga merata. Telur yang dibuahi titebar di hapa dalam kolam. Setelah lebih dari 24 jam telur menetas. Larva segera dipndah ke kolam pendederan

No comments:

Post a Comment